TNI  

Angin Puting Beliung Situ Rawa Binong Danramil 12 Serangbaru Pimpin Kegiatan Simulasi Penanganan Bencana

Postnewstimes Bekasi| Pelaksanaan Simulasi Penanganan Bencana di Situ Rawa Binong menarik perhatian Ratusan Warga Kampung Jaga satru Desa Hegarmukti Kecamatan Cikarang Pusat, Pada Jumat 12/5/2023

Di lokasi Kapten inf Sayute Pradodo Danramil 12 Serangbaru yang memimpin Langsung kegiatan tersebut menyebut, bahwa Kabupaten Bekasi masuk dalam zona Sering Terjadi Bencana mulai dari TNI-POLRI, BPBD, PMI, Tagana, Destana, FPRB , Damkar, Dinkes dan Dishub semua instansi pemerintah bergerak mengikuti Latihan Tersebut,” Papar Danramil

Tak main main pihaknya sendiri menerjunkan 10 Personil Babinsa Koramil 12 Serangbaru, Menurutnya Kegiatan ini hampir di ikuti sekitar 200 Personil,” Ucap Danramil

Danramil berharap melalui kegiatan ini semoga kita semuanya Mampu menjinakkan apabila bencana datang, setidaknya dapat memperkecil adanya jumlah korban apabila bencana itu datang,” Terangnya

Agus Suparno Sekban BPBD Kabupaten Bekasi mengatakan Kegiatan tersebut meliputi Simulasi Bencana Gempa bumi, Simulasi Bencana Kebakaran, Korban Tenggelam, Pohon Tumbang, Angin Puting Beliung dan masih banyak lagi. ” Kata Agus

Simulasi ini kita terapkan mulai dari pertolongan Korban, Evakuasi Korban, dan Penanganan Korban dengan memberikan bantuan kesehatan,dan Donor darahnya melalui PMI dan Petugas kesehatan apabila korban membutuhkan,” Tuturnya Agus Sekban

Sejak kemarin kita bersama Tim Gabungan melakukan Gladi Kotor dan Gladi Bersih ,dan nanti puncaknya Pada Minggu di hadiri Seluruh Forkopimda Kabupaten Bekasi ” Pungkasnya

x